Search

Alumni 212 Akan Gelar Aksi Rohingya di Masjid Dekat Borobudur

Presidium Alumni 212 memastikan akan menggelar aksi solidaritas atas kekerasan yang menimpa etnis Rohingya di Myanmar. Aksi itu rencananya digelar di Masjid An Nur, Kompleks Pemerintah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah karena aksi di Candi Borobudur dilarang.

"Lokasinya di masjid, jaraknya satu sampai 1,5 kilometer dari gerbang Candi Borobudur. jadi bukan di Candi, di Masjid," kata Humas Presidium Alumni 212 Jawa Tengah, Suyadi Abu Fatih saat dihubungi CNN Indonesia.com, Selasa (5/9).

Suyadi mengatakan, aksi solidaritas itu rencananya akan dilakukan Jumat 8 September 2017 setelah salat jumat.

Tadi malam Alumni 212 telah menggelar rapat koordinasi dan membentuk panitia menjelang pelaksanaan aksi.

Suyadi mengatakan, dalam aksi nanti, ada tiga kegiatan yang akan digelar. "Massa akan melakukan salat Jumat bersama, doa bersama untuk Rohingya, dan penggalangan dana untuk Rohingya," kata dia.

Panitia aksi, menurut Suyadi juga telah berkoordinasi dengan aparat keamanan dan pejabat daerah Magelang. "Perizinan telah diurus, dan kami juga bertemu dengan Dandim (Komandan Kodim) dan Polisi," katanya.

Terkait larangan Polda Jawa Tengah untuk menggelar aksi di Candi Borobudur, Suyadi mengatakan, panitia telah mengetahuinya.

"Kami tidak di Candi Borobudur, kami di masjid, hanya berdoa," katanya.

Suyadi belum dapat memprediksi jumlah massa yang akan hadir dalam aksi solidaritas itu.

"Tapi, sudah banyak umat yang antusias untuk ikut. Jumlahnya saya tidak bisa sebut, termasuk dari organisasinya," katanya.

Sementara itu, Suyadi mengatakan tokoh yang akan hadir dalam aksi itu, diantaranya, Ketua Umum Pemuda Muhammadiyah Dhanil Anzar Simanjuntak, dan Ketua GNPF MUI KH Syihabuddin.

"PP Muhammadiyah sudah confirm ikut aksi," katanya.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Alumni 212 Akan Gelar Aksi Rohingya di Masjid Dekat Borobudur : http://ift.tt/2gIlljp

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Alumni 212 Akan Gelar Aksi Rohingya di Masjid Dekat Borobudur"

Post a Comment

Powered by Blogger.