Search

Marquez kunci pole position GP Prancis meski sempat terjatuh

Jakarta (ANTARA) - Pebalap Repsol Honda Marc Marquez berhasil mengunci pole posititon dalam kualifikasi Grand Prix Prancis di Sirkuit Le Mans, Prancis, Sabtu meski sempat terjatuh pada tikungan enam, saat waktu masih tersisa sekitar 10 menit.

Marquez berhasil menjadi yang tercepat usai membukukan catatan waktu 1 menit 40,952 detik, unggul 0,5 detik dari pebalap Mission Winnow Ducati Danilo Petrucci yang menempati P2 dengan catatan waktu 1 menit 41,312 detik.

Sementara P3 diraih oleh Jack Miller (Pramac Ducati) dengan waktu 1 menit 41,366 detik, demikian laman MotoGP.

Pembalap Ducati Andrea Dovizioso sukses meraih P4 dengan mencetak waktu 1 menit 41,552 detik, disusul oleh Valentino Rossi (Yamaha Factory Racing) yang sukses merebut P5 dengan raihan 1 menit 41,655 detik.

Pembalap berjuluk The Doctor Itu berhasil mengunci P5, setelah sebelumnya menjadi yang tercepat pada kualifikasi pertama (Q1) dengan capaian waktu 1 menit 37,667 detik.

Penampilan Marc Marquez pada saat kualifikasi lebih baik dibandingkan pada sesi latihan bebas.

Pembalap asal Spanyol itu hanya mampu menempati urutan kedua pada sesi latihan bebas 2 dan 3, di bawah pembalap asal pabrikan Monster Energy Yamaha Maverick Vinales.

Adapun pada sesi kualifikasi, Vinales hanya mampu menduduki P11 dengan catatan waktu 1 menit 42,555 detik.

Hasil lengkap kualifikasi Grand Prix Prancis :

1. Marc Marquez 1 menit 40,952 detik
2. Danillo Petrucci 1 menit 41,312 detik
3. Jack Miller 1 menit 41,365 detik
4. Andrea Dovizioso 1 menit 41,552 detik
5. Valentino Rossi 1 menit 41,655 detik
6. Franco Morbidelli 1 menit 41,681 detik
7. Takaaki Nakagami 1 menit 42,059 detik
8. Jorge Lorenzo 1 menit 42,067 detik
9. Aleix Espargaro 1 menit 42,450 detik
10. Fabio Quartararo 1 menit 42,509 detik
11. Maverick Vinales 1 menit 42,555 detik
12. Pol Espargaro 1 menit 31,923 detik
13. Francesco Bagnaia 1 menit 39,982 detik
14. Johann Zarco 1 menit 40,029 detik
15. Cal Crutchlow 1 menit 40,112 detik
16. Miguel Oliveira 1 menit 40,385 detik
17. Karel Abraham 1 menit 40,482 detik
18. Joan Mir 1 menit 40,606 detik
19. Alex Rins 1 menit 40,706 detik
20. Tito Rabat 1 menit 41,351 detik
21. Hafizh Syahrin 1 menit 41,717 detik
22. Andrea Iannone 1 menit 41,786 detik

Baca juga: Odendaal tercepat di sesi latihan bebas 3 Moto2, Dimas Ekky tersungkur

Baca juga: Tes MotoGP Jerez, Quartararo tercepat, Marquez pakai livery baru

Baca juga: Hasil GP Spanyol, Marquez kembali ke pucuk klasemen

Pewarta: Fathur Rochman
Editor: Fitri Supratiwi
COPYRIGHT © ANTARA 2019

Let's block ads! (Why?)

https://www.antaranews.com/berita/876127/marquez-kunci-pole-position-gp-prancis-meski-sempat-terjatuh

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Marquez kunci pole position GP Prancis meski sempat terjatuh"

Post a Comment

Powered by Blogger.