Kelaikan bus angkutan antarkota dan antarprovinsi memang menjadi salah satu perhatian utama pemerintah di musim mudik kali ini. Kemenhub lantas melakukan pengecekan rem menjelang musim mudik kemarin.
Dengan jumlah bus yang laik sebanyak itu, Budi menilai pihaknya bisa fokus mengantisipasi bus yang tak laik, yakni sebanyak 30 persen sisanya.
Bukan hanya melarang operasional bus tak laik, Kemenhub juga melakukan antisipasi lain dengan meminta bantuan kepolisian agar menangkap operator bus nakal yang nekat mengoperasikan kendaraan yang tak laik.
"Mungkin itu didengar oleh PO, makanya yang tidak laik tidak dipakai," imbuh Budi.
Selain angkutan bus, karena kecelakaan bisa menimpa transportasi apa pun, pengecekan rem juga dilakukan terhadap pesawat, kereta, dan kapal laut.
Budi menambahkan, sosialisasi keselamatan juga disampaikan kepada para pemudik yang menggunakan motor. Itu bisa diklaim berhasil, karena meskipun jumlah pemudik motor meningkat hingga 10 persen lebih, jumlah kecelakaan turun.
"Secara kuantitas dan kualitas menurun dibandingkan tahun lalu, hasil analisisnya," kata Kadiv Humas Mabes Polri Inspektur Jenderal Setyo Wasisto di Mabes Polri, Jakarta Selatan.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pengecekan Rem Jadi Kunci Turunnya Angka Kecelakaan Mudik"
Post a Comment