Search

Perpres Pendidikan Karakter Segera Diterbitkan Istana

Menteri Sekretaris Negara Pratikno menyatakan, peraturan presiden mengenai Pendidikan Karakter akan segera diterbitkan. Perpres ini akan menggantikan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun 2017 tentang Hari Sekolah.

"Sekarang dalam proses diterbitkan. Hampir selesai," ujar Pratikno di Gedung Kementerian Sekretariat Negara, Selasa (22/8).

Pratikno telah rapat sinkronisasi dengan Kementerian Hukum dan HAM untuk merampungkan Perpres itu.

Ia mengatakan, peraturan ini akan berbeda dari Permendikbud. Namun, Pratikno enggan menyebutkan perbedaan-perbedaan itu. Menurutnya, hal itu dapat diketahui setelah kebijakan ini resmi diterbitkan.

Hal serupa disampaikan Juru Bicara Presiden Johan Budi. Dia memastikan Perpres akan berbeda sebab diterbitkan setelah Permendikbud memicu polemik di masyarakat.

"Isi tentu tidak sama. Presiden berulang kali sampaikan jangan dipotong hanya full day school dan berulang kali disampaikan itu tidak wajib," ujar Johan.

Johan menegaskan, Permendikbud akan otomatis batal atau tak berlaku begitu Perpres ini terbit. Perpres pun tak hanya mengatur soal jam sekolah, melainkan fokus menguatkan pendidikan karakter di sekolah.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Perpres Pendidikan Karakter Segera Diterbitkan Istana : http://ift.tt/2g1wfRg

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Perpres Pendidikan Karakter Segera Diterbitkan Istana"

Post a Comment

Powered by Blogger.