Search

PKB Nikahkan 143 Pasangan Pengantin Lintas Generasi

Partai Kebangkitan Bangsa menikahkan serentak 143 pasangan yang berasal dari kawasan DKI Jakarta dan sekitarnya, Jumat (25/8).

Nikah massal ratusan pasangan itu dilakukan di Kantor Urusan Agama Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Pasca prosesi akad, para pengantin bergerak menuju Kantor DPP PKB yang terletak di kawasan Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat.

Santapan siang disajikan bagi ratusan pasang pengantin di kantor pusat PKB. Setelah itu, resepsi pernikahan digelar di Kantor Pusat Pegadaian. Acara nikah massal yang diadakan bertajuk 'PKB Mantu.'

"Ada yang pengantin baru, lama, ada yang sangat tua. Pengantin paling tua 59 tahun, paling muda 20 tahun. Ini jadi momentum kita untuk membantu saudara-saudara kita yang tidak mampu melaksanakan pernikahan‎," ujar Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

Selain menikahkan ratusan pengantin, PKB juga memberi sejumlah mahar dan seragam pernikahan bagi para pasangan. Menurut Muhaimin, tiap pengantin mendapat mahar senilai Rp200 ribu dari partainya.

PKB mengklaim rutin menggelar nikah massal setiap tahun. Menurut Muhaimin, acara itu digelar dalam jumlah yang tidak menentu tiap tahunnya.

"Kami laksanakan secara periodik bergantung kebutuhan masyarakat. Setahun bisa dua, tiga kali kalau lagi banyak. Alhamdulillah sudah kami laksanakan tahun ini tiga kali," katanya.

Acara nikah massal PKB kali ini dihadiri seluruh jajaran Menteri Kabinet Kerja yang berasal dari partai tersebut. Mereka turut menghadiri prosesi resepsi yang digelar sejak pukul 15.00 WIB.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan PKB Nikahkan 143 Pasangan Pengantin Lintas Generasi : http://ift.tt/2vccgWs

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "PKB Nikahkan 143 Pasangan Pengantin Lintas Generasi"

Post a Comment

Powered by Blogger.