Search

Jenazah kerusuhan Mako Brimob sudah dibawa keluarganya

Jakarta (ANTARA News) - Empat jenazah korban kerusuhan di Mako Brimob mulai dibawa oleh anggota keluarganya ke rumah duka masing-masing.

Berdasarkan pantauan, jenazah itu diantar menggunakan empat mobil ambulans dan masing-masing dikawal mobil polisi. Dari jendela salah satu ambulan, terlihat jenazah dimasukkan ke peti jenazah yang ditutup dengan bendera Merah Putih.

 Salah satu jenazah yang paling awal dibawa keluarga adalah jenazah Bripka Denny Setiadi.

 "Ini atas nama Denny Setiadi. Dibawa ke Cipayung (rumah duka)," kata seorang petugas kepolisian kepada wartawan.

Sebelumnya, Kepala Instalasi Forensik RS Polri Kombes Edy Purnomo menyatakan ada enam jenazah korban kerusuhan di Markas Komando Brimob yang menjalani proses identifikasi di RS Polri Kramat Jati.

Enam jenazah itu terdiri dari lima polisi dan satu orang narapidana terorisme.

Baca juga: Wiranto tentang insiden Mako Brimob: harus ditangani hati-hati
 

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
COPYRIGHT © ANTARA 2018

Let's block ads! (Why?)

https://www.antaranews.com/berita/708385/jenazah-kerusuhan-mako-brimob-sudah-dibawa-keluarganya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jenazah kerusuhan Mako Brimob sudah dibawa keluarganya"

Post a Comment

Powered by Blogger.