Ketua Panitia Pelaksana Asian Para Games (INAPGOC), Raja Sapta Oktohari di Makassar, Rabu mengatakan akan ada perbedaan konsep yang akan ditawarkan kepada masyarakat dan peserta dari sejumlah negara pada acara pembukaan nanti.
"Asian Para Games 2018 nanti dalam bentuk gelaran besar yang memberikan pesan-pesan kemanusian. Seperti apa lengkapnya, kita tunggu nanti," katanya.
Ia menjelaskan, meski lebih memfokuskan memberikan atau menjunjung tinggi kemanusiaan, namun pihaknya mengaku juga akan tetap menghadirkan beberapa bintang tamu baik nasional ataupun dari luar negeri.
Namun soal siapa saja yang akan dilibatkan dalam memeriahkan kegiatan pembukaan ataupun penutupan nanti, dirinya mengaku belum bisa membuka ke umum dan agar bisa menjadi kekuatan bagi para penonton.
Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) itu juga mengaku jika kemeriahan pembukaan tidak akan kalah menarik dari pembukaan Asian Games 2018 sebelumnya.
"Jadi pembukaan nanti akan lebih banyak mengangkat dari unsur kemanusiaan," ujarnya.
Sementara terkait pelaksanaan pawai obor api Asian Para Games di Makassar, hari ini, dirinya mengaku menjadi momentum bagi semua orang jika ajang tersebut bukan hanya olahraga tapi sebuah kepedulian terhadap kaum disabilitas.
Selain Kota Makassar, pawai obor Asian Paragames 2018 ini juga menyinggahi sejumlah daerah di Indonesia seperti diawali dari Ternate (Maluku), Pontianak, Medan, Pangkal Pinang, Grobogan, Solo dan DKI Jakarta.
Baca juga: 20 ribu orang kampanye kemanusiaan dukung Asian Para Games 2018
Baca juga: Menhub dan Kapolri akan ikut pawai obor Asian Para Games
Baca juga: Kemenpora bidik peringkat tujuh Asian Para Games 2018
(KR-AKR/S036)
Pewarta: Abdul Kadir
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2018
Bagikan Berita Ini
0 Response to "INAPGOC siapkan kejutan di pembukaan Asian Para Games 2018"
Post a Comment