Search

JK Sebut Jalan Rusak Jadi Penyebab Tingginya Angka Kecelakaan

Jakarta, CNN Indonesia -- Wakil Presiden Jusuf Kalla menyebut jalan rusak jadi salah satu penyebab tingginya angka kecelakaan. Ia mencontohkan di Jawa Timur masih banyak kecelakaan terjadi saat musim mudik lebaran lalu.

"Kemarin saya ke Jawa Timur, Pak Gubernur menyampaikan bahwa kecelakaan banyak disebabkan karena jalan rusak," kata JK dalam sambutannya di acara pencanangan Tahun Keselamatan untuk Kemanusiaan di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Minggu (30/7).

Dalam kecelakaan memang korban jiwa yang jatuh terbilang sedikit, namun sering terjadi karena jalan rusak. 

Karena itu JK mengatakan perlunya perbaikan jalan untuk bisa mengurangi angka kecelakaan. Bukan hanya menambal jalan berlubang, perbaikan jalan yang dilakukan bisa dalam bentuk perbaikan jalan miring, tikungan yang diatur dengan benar, dan lintasan jalan sebidang dengan rel kereta api.

Namun ia mengakui, jalan yang mulus bukan menjamin angka kecelakaan menurun. Justru kecelakaan di jalan yang bagus banyak menelan korban jiwa karena fatalnya kecelakaan yang terjadi. Menurutnya, hal itu menjadi dilema yang harus diperbaiki saat ini.

Sementara itu Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Darat Kemenhub Pudji Hartono mengatakan, kecelakaan yang terjadi akibat jalan bagus biasanya terjadi karena perilaku pengemudi.

"Perilaku pengendara itu seperti merawat mobil yang dikendarainya dan perilaku yang melanggar rambu lalu lintas dan ngebut di jalan. Itulah yang dapat menyebabkan kecelakaan di jalan bagus," tuturnya.

(evn)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan JK Sebut Jalan Rusak Jadi Penyebab Tingginya Angka Kecelakaan : http://ift.tt/2u9xbEs

Bagikan Berita Ini

0 Response to "JK Sebut Jalan Rusak Jadi Penyebab Tingginya Angka Kecelakaan"

Post a Comment

Powered by Blogger.