"Satu rupiah pun tidak ada itu (biaya dari Prabowo). Biaya habib dari usaha pribadinya, dari para alumni Riyadh, jadi enggak ada hubungannya dengan Prabowo," kata Kapitra saat dihubungi CNNIndonesia.com, Senin (24/7)
Isu soal dukungan finansial Prabowo mengemuka menyusul peredaran video rekaman Rizieq Shihab yang sedang menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya.
Kapitra membantah tudingan itu dan mengatakan, Rizieq memang hadir dan ikut bernyanyi seperti terekam dalam video.
"Itu kejadiannya baru kemarin, saat ulang tahun FPI DKI Jakarta. Kalau enggak salah itu di Jeddah. Tak ada Prabowo," ujarnya.
Kapitra melanjutkan, Rizieq tak didampingi tokoh nasional manapun dalam acara itu.
"Di waktu yang bersamaan, Pak Prabowo kalau tidak salah sedang berada di Bondowoso bersama Amien Rais. Saya simpan fotonya. Jadi, enggak benar Pak Prabowo dampingi habib."
Singgungan isu itu terjadi saat Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI menyerukan warga Jakarta yang beragama Islam untuk memilih pemimpin muslim.
"Tapi itu kan kebetulan. Kebetulan saat kita kampanye pemimpin muslim, calonnya hanya Anies Baswedan yang saat itu didukung partainya Pak Prabowo. Selain itu tak ada sama sekali hubungannya. Habib bisa biayai sendiri perjalanannya," kata Kapitra.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kuasa Hukum Bantah Pelarian Rizieq Shihab Dibiayai Prabowo"
Post a Comment